« Berita

Kunjungan Kerja Menteri Pertanian ke Balai Besar Veteriner Denpasar

Denpasar (02/02) — Pada hari ini, Balai Besar Veteriner Denpasar berkesempatan mendapat kunjungan kerja dari Syahrul Yasin Limpo, Menteri Pertanian RI.

Pada kegiatan kali ini dibuka oleh Kepala Balai Besar Veteriner Denpasar yang bertempat di Gedung Serbaguna BBVet Denpasar. Kemudian dilanjutkan oleh pengarahan dari Menteri Pertanian dihadapan seluruh pegawai BBVet Denpasar.

Dalam arahannya, Menteri Pertanian memberi penekanan pada beberapa hal, salah satunya adalah tentang capaian produk pertanian yang telah berhasil diraih sampai akhir tahun 2022.

"Dalam 77 tahun, baru sekarang produksi pertanian khususnya beras mengalami kenaikan pesat sebesar 31,6jt ton beras." Ungkap Menteri Pertanian dalam paparannya.

Menteri Pertanian juga menyoroti tentang angka inflasi di Indonesia yang kurang dari 6% dibandingkan Negara Amerika yang mencapai angka 8%.

"Tantangan yang harus dihadapi kali ini adalah situasi Geopolitik, perubahan iklim, dan situasi penyakit hewan." Pungkasnya.

Selain dihadiri oleh seluruh pegawai BBVet Denpasar, hadir pula Kepala BKP Kelas I Denpasar, Kepala BPTU-HPT Denpasar, Perwakilan BPTP Bali, dan Kepala Dinas Pertanian Provinsi Bali.

Selain memberikan pengarahan, pada kesempatan kali ini, Menteri Pertanian juga berkesempatan mengunjungi Laboratorium Bioteknologi milik Balai Besar Veteriner Denpasar.

#SemetonVeteriner

#DitjenPKH

#KementanRI